Ada beberapa cara hapus background di Corel Draw. Corel draw adalah aplikasi komputer yang digunakan untuk editor grafik berbasis vektor yang dikembangkan oleh perusahaan Corel Corporation. Selain bisa menghapus backround gambar, Corel Draw juga bisa digunakan untuk mengedit gambar dengan efek lainnya. Tak heran jika aplikasi ini sering digunakan untuk keperluan usaha seperti percetakan, publikasi, dan lain-lain yang membutuhkan proses visualisasi. Disini KIRSALTS akan memberikan cara menghapus background di corel draw.
Baca Juga : Cara Membuat Gambar Transparan di Corel Draw X7
Cara Hapus Background di Corel Draw Terbukti Berhasil
1. Magic Wand Mask
Fitur magic and mask ini, dapat secara otomatis menyeleksi objek. Berikut langkah-langkah menggunakan fitur magic wand mask :
- Buka aplikasi Corel Draw X6, X7, X8 atau versi yang lebih tinggi.
- Sahabat bisa memasukkan foto yang backgroudnya akan dihapus ke canvas Corel Draw. Gunakanlah fitur drog and drop agar lebih cepat.
- Jika foto telah berhasil dimasukkan ke canvas, klik foto tersebut.
- Setelah itu akan muncul jendela convert to bitmap. Disitu sahabat dapat mengubah resolusi foto menjadi 300 dpi, lalu klik OK.
- Kemudian edit bitmap yang berada di atas foto.
- Lalu, sobat KIRSALTS akan masuk ke halaman Corel Photo Paint.
- Klik magic wand mask lalu klik di background yang ingin dihilangkan.
- Latar belakang akan hilang dan menjadi transparan secara otomatis.
- Setelah background terhapus, simpan foto tersebut dengan klik file kemudian pilih save.
Cara menghapus magic wand mask ini mudah dan praktis, fitur ini bisa bekerja dengan otomatis jadi lebih mudah dan bisa dilakukan siapapun.
Baca Juga : Aplikasi Pembuat Logo Mobile Legend Terbaik dan Terbaru
2. Cut Out Lab
Fitur yang dapat digunakan untuk menghapus background foto di corel draw yaitu cut out lab. Simak langkah-langkah berikut untuk mengapus background menggunakan fitur cut out lab.
- Buka aplikasi Corel Draw, kemudian drag and drop foto yang akan dihapus backgroundnya ke canvas Corel Draw. Kemudian, klik foto tersebut agar bisa untuk diedit.
- Selanjutnya, klik menu bitmap dan pilih convert to bitmap.
- Kemudian klik edit bitmap yang berada diatas foto yang ingin dihapus backgroundnya.
- Sahabat akan dibawa ke Corel Photo Paint.
- Selanjutnya, klik menu image dan memilih cut out lab.
- Kemudian tentukan ukuran size sesuai keinginan.
- Warnai batas objek yang tidak dihapus.
- Kemudian klik ikon kaleng cat.
- Setelah itu klik objek yang tidak dihapus tersebut, hingga warnanya berubah menjadi biru. Lalu klik button preview yang berada pada bawah gambar.
- Klik OK jika hasil penghapusan sudah sesuai dengan keinginan.
Itulah langkah-langkah yang akan bisa sobat KIRSALTS lakukan jika menggunakan fitur cut out lab.
Baca Juga : Nama Jepang Keren buat Nickname Game Online, Apa Saja?
Ada 2 cara hapus background di corel draw yang bisa dicoba. Setiap cara memiliki kekurangan dan kelebihan masing-masing. Demikian tutorial menghapus background di corel draw semoga bermanfaat!
Komentar
Posting Komentar